Rabu, 13 April 2011

PEMANFAATAN BATUBARA

Ditinjau dari segi pemanfaatannya, batubara dapat dibagi menjadi 3 (tiga) golongan, yaitu:
  1. Batubara untuk bahan bakar, disebut batubara bahan bakar (steaming coal, fuel coal, atau energy coal)
  2. Batubara bitumen untuk pembuatan kokas, disebut batubara kokas (cooking coal)
  3. Batubara untuk dibuat bahan-bahan dasar energi lainnya, disebut batubara konversi (conversion coal) 
1.    BATUBARA UNTUK BAHAN BAKAR
Sebagai bahan bakar, batubara dapat dimanfaatkan untuk mengubah air menjadi upa didalam suatu ketel uap atau boiler PLTU, untuk membakar bahan pembuat klinker dipabrik semen, dan sebagai bahan bakar di industri-industri kecil. Pada hakikatnya, semua batubara dapat dibakar, tetapi pemanfaatannya sebagai bahan bakar tertentu perlu dipenuhi berbagai persyaratan tertentu pula. Misalnya, sebagai baha bakar di PLTU diperlukan batubara yang mempunyai kandungan ash <30%. Ketel yang memanfaatkan batubara halus dapat didesain agar bisa membakar batubara dengan kandungan ash lebih tinggi lagi, katakanlah 50%. Akan tetapi, dengan kandungan ash yang demikian besar dapat menimbulkan banyak masalah dalam pengoperasiannya. Bahkan pada pembakaran batubara yang mengandung ash <30% pun masih banyak menimbulkan masalah pada ketel karena dapat menyebabkan erosi dan kerak pada tabung uap.

Sabtu, 09 April 2011

KAMUS ISTILAH - INDUSTRI BATUBARA

A
abrasion index>>> indeks pengikikisan, indeks abrasi

adherent moisture >>> moisture yang datang dari luar
adit >>> jalan masuk ke tambang
agglomeration >>> penggumpalan
air dried basis (adb) >>> basis-kering udara
air dried moisture >>> moisture dalam sampel kering-udara
air-dry loss >>> kadar air yang menguap setelah dikering-udarakan

PENGELOMPOKKAN KUALITAS BATUBARA

Laverick (1987) membagi parameter kualitas batubara menjadi 3 golongan :
1.      Spesifikasi Sangat Umum:
·      Nilai panas (specific energy atau calorific value)
·      Total moisture
·      Kandungan ash (ash content)
·      Total sulphur
·      Zat mudah menguap (volatile matter)
·      Moisture dalam sampel yang dianalisis
·      Penyebaran ukuran butir atau size distribution
·      Indeks kedapatgerusan (grindability index)

Jumat, 08 April 2011

STATISTIK BATUBARA INDONESIA

STATISTIK BATUBARA INDONESIA TAHUN 2006

MENGENAL BATUBARA-2

http://imambudiraharjo.wordpress.com/2009/03/05/mengenal-batubara/

DEFINISI BATUBARA

Istilah batubara merupakan terjemahan dari coal. Disebut  batubara mungkin karena dapat terbakar sepertinya halnya arang kayu (charcoal).

Banyak sekali definisi mengenai batubara yang telah dikemukakan dalam referensi, salah satunya berbunyi: "batubara adalah suatu batuan sedimen organik berasal dari penguraian sisa berbagai tumbuhan yang merupakan campuran yang heterogen antara senyawa organik dan zat anorganik yang menyatu dibawah beban strata yang menghimpitnya"